Polres Sabang lakukan Pengecekan Tanaman Jagung di Lahan Program Ketahanan Pangan.
Tribratanewssabang – Kasat Samapta Polres Sabang, AKP Sabrani, SE, bersama personel Samapta melaksanakan kegiatan pengecekan tanaman jagung yang merupakan bagian dari Program Ketahanan Pangan Pemerintah. Kegiatan ini dilaksanakan di lahan produktif seluas 1.500 meter persegi yang terletak di Jurong Sirue, Gp.Batee Shok Kec. Suka Makmue Kota Sabang, Selasa (15/04/2025).
Program ini bertujuan untuk mendukung upaya pemerintah dalam mewujudkan kemandirian pangan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pemanfaatan lahan kosong yang produktif.
Dalam kegiatan tersebut, AKP Sabrani, meninjau langsung perkembangan tanaman jagung yang telah ditanam beberapa waktu lalu. Ia menyampaikan bahwa pengecekan rutin ini penting untuk memastikan tanaman tumbuh dengan baik dan sesuai dengan target produksi yang diharapkan.
“Kami mendukung penuh program ketahanan pangan ini sebagai bagian dari pengabdian Polri kepada masyarakat. Tidak hanya menjaga keamanan, tapi juga mendukung kesejahteraan dan ketersediaan pangan lokal,” ujar AKP Sabrani.
Lahan yang digunakan merupakan hasil kerja sama antara pihak kepolisian dan masyarakat sekitar, dengan harapan hasil panen nantinya dapat memberikan manfaat ekonomi serta menambah semangat gotong royong dalam menjaga ketersediaan pangan di Kota Sabang.
Kegiatan pengecekan ini juga menjadi bagian dari komitmen Polres Sabang untuk terus mendukung program-program pemerintah di bidang pertanian dan ketahanan pangan.