Bhabinkamtibmas Dukung Ketahanan Pangan, Sambangi Petani Pekarangan.

Tribratanewssabang – Mendukung ketahanan pangan nasional, Bhabinkamtibmas Gp.Kuta Ateuh, Bripka Muammar dari Polsek Sukakarya Polres Sabang, kunjungi rumah salah satu petani, Sdr.Ramlan, di Jurong M. Thaib, Gp.Kuta Ateuh Kec.Sukakarya Kota Sabang, Kamis (22/05/2025).

 

Sdr.Ramlan diketahui aktif memanfaatkan lahan pekarangan rumahnya untuk menanam berbagai jenis tanaman pangan bergizi seperti sayuran Sawi dan Cabai, Bripka Muammar menilai bahwa kegiatan tersebut sejalan dengan upaya pemerintah dalam memperkuat ketahanan pangan dari tingkat rumah tangga.

 

“Kami sangat mengapresiasi inisiatif warga seperti Pak Ramlan Pemanfaatan lahan pekarangan tidak hanya membantu mencukupi kebutuhan pangan keluarga, tetapi juga memberikan kontribusi nyata terhadap ketahanan pangan nasional,” ujar Bripka Muammar.

 

Kegiatan ini disambut baik oleh warga sekitar, yang diharapkan bisa terinspirasi untuk turut serta mengelola lahan pekarangan mereka secara produktif.

 

Polsek Sukakarya melalui jajaran Bhabinkamtibmas terus mendorong keterlibatan aktif masyarakat dalam kegiatan yang mendukung kemandirian dan kesejahteraan, termasuk melalui pemanfaatan sumber daya lokal secara optimal.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *