Panen Perdana Jagung dalam Rangka Ketahanan Pangan
Tribratanewssabang – Kapolres Sabang, AKBP Sukoco, S.ST, MM, M.Mar, M.Tr.Sou, M.Han, menunjukkan komitmennya terhadap program ketahanan pangan dengan turun langsung ke lokasi panen perdana jagung di Jr.Sirui Gampong Batee Shok, Kec. Sukamakmue Kota Sabang, Senin (21/04/2025)
Kegiatan panen ini merupakan bagian dari program Ketahanan Pangan Nasional, dengan luas lahan pertanian seluas 1.500 m² dan total jumlah tanaman jagung sebanyak 4.290 batang. Pada panen perdana ini, berhasil dipetik sebanyak 4.295 tongkol jagung, menunjukkan hasil yang sangat menggembirakan dan produktif.
Turut hadir dalam kegiatan ini Wakapolres Sabang Kompol Ridwan, SE, M.Si, para Pejabat Utama (PJU) Polres Sabang, Kapolsek Sukakarya Ipda Hairul Saleh Ritonga, S.H., Danramil Sukamakmue Lettu Didik, Camat Sukamakmue Nurmansyah Putra S.STP, serta jajaran dari Dinas Pertanian dan Pangan Kota Sabang yakni Sekretaris Dinas Drh. Jaya Saputra dan Kabid Tanaman Pangan dan Hortikultura Widya, S.P., M.Si.
Hadir juga Bhabinkamtibmas Gp.Batee Shok, Aipda Zikri, Pj. Geuchik Gp.Batee Shok, Mansur S.Ag, serta kelompok tani setempat yang berperan penting dalam proses penanaman dan perawatan jagung hingga masa panen.
Kapolres Sabang AKBP Sukoco, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung program ini. “Kegiatan ini tidak hanya menjadi bentuk nyata kepedulian Polres Sabang terhadap ketahanan pangan, tetapi juga menjadi wujud sinergi antara aparat keamanan, pemerintah, dan masyarakat dalam menciptakan kemandirian pangan lokal,” ujarnya.
Melalui kegiatan seperti ini, Polres Sabang berharap dapat mendorong masyarakat untuk semakin aktif dalam memanfaatkan lahan pertanian dan mendukung swasembada pangan di wilayah Kota Sabang.