Pastikan Keamanan, Tertib dan Lanca, Rapat Pleno Penetapan Pasangan Calon Terpilih Walikota dan Wakil Walikota Sabang
Tribratanewssabang – Dalam rangka menjamin keamanan, ketertiban, dan kelancaran jalannya Rapat Pleno Terbuka Penetapan Pasangan Calon Terpilih Walikota dan Wakil Walikota Sabang Pilkada Serentak 2024 pasca Pemungutan Suara Ulang (PSU) tindak lanjut putusan Mahkamah Konstitusi RI, Polres Sabang menerjunkan puluhan personel jajaran yang dipimpin langsung oleh Kapolres Sabang, AKBP Sukoco, S.T, MM, M.Mar, M.Tr.SOU, M.Han, Jum’at (25/04/2025).
Kegiatan pengamanan bertempat di Kantor Walikota Sabang, Jln. Diponegoro, Gp.Kuta Ateuh Kec.Sukakarya Kota Sabang. Personel Polres Sabang yang diturunkan terdiri dari Kabagops Polres Sabang AKP Bukhari, SH, para perwira pengendali kegiatan pengamanan, serta puluhan personel jajaran lainnya.
Acara ini menetapkan pasangan calon nomor urut 2, Zulkifli H. Adam dan Drs. Suradji Junus, sebagai Walikota dan Wakil Walikota Sabang terpilih untuk masa jabatan 2025–2030.
Kapolres Sabang AKBP Sukoco, menyatakan bahwa seluruh rangkaian pengamanan dilaksanakan secara humanis, profesional, dan proporsional guna memastikan situasi tetap kondusif selama berlangsungnya rapat pleno hingga selesai.
“Polres Sabang berkomitmen memberikan pengamanan maksimal untuk mendukung suksesnya seluruh tahapan Pilkada hingga tuntas. Ini bagian dari upaya kita bersama menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di Kota Sabang,” ujar Kapolres.
Kegiatan pengamanan berjalan aman, tertib, dan lancar tanpa kendala yang berarti, berkat sinergitas yang baik antara aparat keamanan, penyelenggara, serta seluruh elemen masyarakat.